Gedong gincu merupakan salah satu jenis buah mangga yang tumbuh di wilayah Asia Tenggara khususnya Indonesia. Siapa yang tak mengenal kelezatan buah mangga? Rasanya
yang khas serta kesegarannya membuat banyak lidah jatuh cinta. Selain
nikmat di lidah, buah mangga juga ternyata menyehatkan tubuh! Tak heran
jika buah yang satu ini sering direkomendadikan bagi mereka yang ingin
tampil segar, sehat dan cantik. Tak jarang pula buah mangga dijadikan
oleh-oleh saat menjenguk seseorang yang sakit. Sama seperti buah pada
umumnya, mangga bisa membantu proses penyembuhan! Ada beragam varian
mangga, baik itu di Indonesia ataupun yang dikenal di dunia. Varian ini
semakin bertambah dengan maraknya hibrida tanaman. Perkawinan silang ini
ada yang gagal menghasilkan mangga super namun tak jarang pula yang
benar-benar melahirkan varian baru dengan rasa yang khas. Salah satu
varian hasil persilangan tersebut adalah mangga Gedong Gincu.
Pernah mengenal mangga Gedong Gincu? Varian yang satu ini berasal banyak dijumpai di Kabupaten Majalengka Provinsi Jawa Barat yang memang merupakan salah satu sentra budidaya si Gedong Gincu. Sama seperti namanya “gincu”, mangga yang satu ini memiliki warna kulit buah yang berbeda dari jenis mangga lainnya. Jika pada mangga lain kita menjumpai warna hijau dan kuning, maka pada Gedong Gincu, kita akan menjumpai warna merah cerah layaknya gincu merah. Meskipun ukuran mangga yang satu ini terbilang kecil tetapi rasanya yang merupakan percampuran masam dan dominan manis membuat banyak orang menggemarinya. Selain itu, jenis mangga yang satu ini juga sangat kaya akan serat sehat dan jauh lebih berair jika dibandingkan dengan jenis mangga lainnya. Bagi petani, ia juga cukup menguntungkan sebab pasca panen ia tahan selama 8 hari lamanya tanpa perlakuan khusus apapun!
Sehat Dan Nikmat
Selain itu, konsumsi secara rutin mangga Gedong Gincu setiap hari bisa membatu tubuh untuk memperkuat proteksi dari serangan jantung. Hal ini disebabkan kandungan seleniumnya yang cukup tinggi. Jika Anda bosan mengkonsumsi langusng buah mangga, dengan sedikit kreatifitas, Anda bisa mengolahnya agar lebih menggugah selera seeprti dalam bentuk jus, dicampur dengan es atau dibuat bahan tambahan kue. Selamat menikmati nikmat dan sehatnya mangga cantik yang satu ini ya!
No comments:
Post a Comment